Salah satu pedagang rempah-rempah di Pasar Sukur, Airmadidi, Minahasa Utara yang biasa dipanggil Oma Femmy Rarang (83) terharu saat dagangannya diborong oleh Irjen Pol (Purn) Dr. Ronny Franky Sompie (RFS), SH., MH, ketika mantan Kapolda Bali ini berkunjung ke pasar tradisional tersebut pada Rabu (7/2/2024).
Caleg DPR RI no. urut tiga dari Partai Golkar ini memang suka melakukan kegiatan turun langsung menemui masyarakat untuk mendengar aspirasi mereka sekaligus RFS mempromosikan berbagai usaha-usaha lokal agar makin dikenal secara luas.
Oma Femmy merasa sangat bersyukur karena sebelumnya dagangannya belum ada yang beli.
“Dari tadi kasiang bulum ada yang beli, pas Pak Ronny Sompie datang langsung diborong semua,” ujarnya seraya sumringah kepada pewarta yang mewawancarai.
Dia bersyukur masih ada orang baik seperti Ronny Sompie yang peduli kepada mereka masyarakat kecil.
Apalagi selama ini jarang ada pejabat besar seperti putra Tonsea ini yang mau kotor-kotor turun ke pasar tradisional.
“Terima kase banyak Pak Ronny Sompie sudah berbagi berkat dengan Oma, terima kasih sudah berbelanja,” ucapnya.
Meski tidak mengerti dengan urusan politik, menurut Oma Femmy, Ronny Sompie layak dipilih oleh masyarakat di Sulawesi Utara terutama di Desa Sukur.
“Bagi Oma dia (Ronny Sompie) yang dipilih Tuhan untuk melayani masyarakat Sukur, apalagi bapak Ronny juga orang Sukur harus torang pilih,” ajaknya.
Kehadiran jenderal polisi bintang dua ini ke pasar tersebut membuat gempar. Ditambah usai berbelanja Ronny Sompie langsung membagikan belanjaannya kepada warga.
“Tadi mau beli daging babi, lalu saya kaget sudah dibayar oleh Pak Ronny. Mungkin bagi orang lain ini adalah pemberian kecil, namun bagi kami warga Sukur ini sangat berharga, apalagi dibelikan oleh seorang jenderal,” puji Meyni.
Tak hanya terpaku di satu titik, Ronny Sompie berkeliling seluruh sudut pasar untuk bertegur sapa dengan para pedagang dan pembeli.
Tampak eks Kadiv Humas Mabes Polri ini memborong sayuran, ikan laut, kue tradisional dan sebagainya untuk dibagikan kepada warga yang berada di pasar. Bahkan obat-obatan dibeli olehnya untuk warga yang membutuhkannya.
“Sangat terbantu, tadi dibelikan obat asam urat oleh beliau. Saya merasa sangat senang atas bantuan yang tulus ini,” ujar Fentje.
Tak sampai disitu, jenderal tampak menuju ke salah satu toko di pasar kemudian membeli beras untuk dibagikan ke warga. Hal tersebut dilakukan olehnya agar tak terkesan pilih kasih hanya membeli kepada satu orang pedagang saja.
Di sisi lain, Ronny Sompie memang dikenal merakyat dan peduli dengan warga kawanua terutama warga Sukur. Seperti yang diungkapkan oleh Oma Femmy bahwa para lansia sering diundang datang ke ke rumah Ronny Sompie. “Torang nyanda mo lupa, torang sayang dengan pasti pilih Ronny Sompie,” ujar Oma.
Sumber : Felix Tendeken – Jejakdigital.co.id
Leave a Reply